Kamis, 08 September 2011

Resume Statistika

Sebelum membahasa tentang apa itu Statistika, perluh di ketahui juga tujuan dari mahasiswa untuk mempelajari Statistika yaitu ada tiga
  • Mahasiswa mampu menjelaskan konsep data & statistika
  • Mahasiswa mampu menata data mentah & menyajikan kedalam bentuk tabel & grafik
  • Mahasiswa mampu menghitung & menggunakan distribusi probabilitas 
Statistika adalah ilmu yang mempelajari bagaimana merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, menginterpretasi, dan mempresentasikan data. Singkatnya, statistika adalah ilmu yang berkenaan dengan data angka - angka dalam bentuk tabel .

Sedangkan yang dimaksud dengan Data dalam Statistika. Data adalah sesuatu yang diketahui atau dianggap, meskipun belum tentu benar dan dapat digunakan untuk menggambarkan suatu keadaan atau persoalan data yang baik dan bermanfaat yang telah diolah disebut dengan informasi.

* Kegunaan dari Data sendiri ada 3
  • Dasar suatu perencanaan:
    Bertujuan agar perencanaan sesuai dengan kemampuan supaya dapat dihindari perencanaan yang sulit untuk dilaksanakan (ambisius).
  • Alat pengendalian:
    Bertujuan agar bisa diketahui dengan segera kesalahan atau penyimpangan yang terjadi, sehingga dapat segera diperbaiki atau dikoreksi.
  • Dasar evaluasi:
    Dari hasil kerja akhir. Apakah target dapat tercapai? kalau tidak tercapai, faktor apa saja yang mempengaruhi
* Ada juga Data - Data yang baik
  • Harus obyektif (sesuai dengan keadaan sebenarnya)
  • Harus bisa mewakili (representatif)
  • Harus memiliki tingkat ketelitian yang tinggi (standar error harus kecil)
  • Harus tepat waktu (up to date)
  • Harus relevan
* Padangan Statistika Menurut Sifat Data :
  • Data Kualitatif
    Adalah semua data yang dinyatakan dalam bentuk bukan angka Biasanya dinyatakan dalam bentuk pernyataan atau judgement
  • Data Kuantitatif
    Adalah semua data yang dinyatakan dalam bentuk angka
* Sekala Data
  • Data nominal : data yang digunakan untuk membedakan (skala nominal)
  • Data Ordinal : data untuk membedakan dan menuju tingkatan (skala ordinal)
  • Data interval (skala interval)
  • Data rasio (skala rasio)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | Best Buy Printable Coupons